PKS Kota Cilegon


Tiga dari empat anggota DPRD Kota Cilegon dari Fraksi PKS tidak dicalonkan Lagi. Hanya Ketua Fraksi PKS, M. Tahyar yang dicalonkan kembali, itupun mengalami rotasi dapil. Demikian diungkapkan Ketua DPD PKS Kota Cilegon M. Asro Mulyono, sesaat setelah menyerahkan berkas pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di KPU Cilegon, Rabu 10 April 2013.

"Betul dari 4 anggota dewan dari Fraksi PKS yang sekarang duduk di dewan, hanya satu yang kita ajukan kembali untuk dicalonkan yakni ketua fraksi PKS Pak Tahyar. Sedangkan tiga orang, Pak Amal Irfanudin, H. Rosyid Khaerudin, dan M Ikbal tidak kami calonkan," ujar Asro.

Menurutnya, tidak dicalonkannya 3 orang tersebut berdasarkan hasil penjaringan tingkat bawah. "Untuk dua orang yakni H. Rosyid dan Ikbal, berdasarkan hasil penjaringan tingkat bawah, kedua nama tersebut kurang dan mereka tidak melakukan komunikasi dengan kami," kata Asro.

Disinggung mengenai adanya PAW untuk kedua anggota DPRD tersebut, Asro menegaskan tidak ada. "Tidak ada PAW, sampai dengan berakhirnya tugas mereka di DPRD Kota Cilegon," kata Asro.

Sedangkan Ketua Fraksi PKS, M. Tahyar, menurut Asro dirotasi dapilnya. Seperti diketahui, pada Pemilu 2009 lalu Ketua Komisi II DPRD Kota Cilegon ini dapilnya meliputi Jombang-Purwakarta, sedangkan pada Pemilu 2014 nanti dapilnya Citangkil-Ciwandan.

Sementara itu, Amal Irfanudin ketika dikonfirmasi membenarkan tidak dicalonkannya kembali. "Betul, pengurus meminta agar saya tetap menjadi kader PKS. Lagian saya juga memberi kesempatan kepada kader-kader lain. Ini juga sebagai bagian dari upaya penyegaran partai kami, dan saya nurut saja," kata Amal.

Ketika ditanya apakah akan naik ditingkat provinsi, Amal tidak memberikan jawaban pasti. "Nggak lah, lihat saja nanti yang jelas saya siap dan tunduk kepada aturan partai," tutur Amal.

Sementara itu dihubungi terpisah, H. Rosyid Khaerudin, belum bersedia menjawab atas tidak dicalonkannya kembali. "Nanti aja ya kang, saya lagi di kantor, besok bisa ketemu atau telpon lagi," ujarnya singkat.

(sumber: beritacilegon.com)
Lebih baru Lebih lama
Gabung PKS Cilegon

Nama :
Pekerjaan :
Alamat Lengkap :