PKS Kota Cilegon
CILEGON, BCO - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Cilegon, Asro Mulyono mengatakan, dalam perhelatan Pemilu 2014 mendatang, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menargetkan sebanyak delapan kursi di DPRD Kota Cilegon.

Kendati begitu anggota dewan yang akan maju mencalonkan diri menjadi anggota legislatif di Cilegon belum tentu anggota dewan yang pernah duduk sebagai anggota dewan di DPRD. Sebab, dalam pencalonan anggota PKS melalui pengkaderan partai.

“Kita tetap optimis menjelang pemilu 2014 mendatang. Pengkaderan kita terus berjalan dengan baik,” ujar  Asro yang ditemui di Rumah Makan Sari Kuriang Indah (SKI), Jumat (04/01/2012).

Asro mengatakan, calon anggota legislatif  PKS merupakan kader yang konsisten terhadap partai. Selain itu juga merupakan kader yang mempunyai kualitas serta bisa membawa aspirasi masyarakat.

Saat ini, menurut Asro calon legislatif  yang akan maju pada perhelatan Pemilu 2014 mendatang sedang dilakukan penggodokan di Dewan Pimpina Pusat (DDP) PKS. Pihaknya mengajukan sebanyak 35 kursi calon legislatif. Jumlah tersebut berdasarkan kuota anggota DPRD Kota Cilegon. “Namun kita hanya menargetkan sebanyak delapan kursi saja,” jelasnya.

Asro mengaku tetap optimis bisa mencapai kuota target delapan kursi pada Pemilu 2014 mendatang, meski Partai Politik (Parpol) yang lolos dalam verifikasi KPU Cilegon cukup banyak yakni sebanyak 23 Parpol. “Kita tetap optimis maju karena antusias masyarakat terhadap PKS juga sangat tinggi,” tuturnya.

Kata dia, dengan banyaknya Parpol yang lolos verifikasi KPU, hal tersebut merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi PKS. Sebab, sebanyak 23 parpol tersebut belum tentu semuanya maju ke Pemilu 2014 mendatang. “PKS telah bekerja sejak pasca Pemilu 2009 lalu, hingga saat ini kita terus bekerja guna mengusung kader yang berkualitas,” imbuhnya. (*)

Penulis
Usman Temposo

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
Gabung PKS Cilegon

Nama :
Pekerjaan :
Alamat Lengkap :